Assalamualaikum.. Selamat Datang Di Pawon Dinar.. Order By Phone 0821-2528-4794

Rabu, 07 Maret 2012

Soto Betawi

Makanan ini sudah tidak asing lagi untuk para pencinta kuliner. Berkuah santan dengan potongan tipis kentang goreng dan potongan ayam yang menggugah selera... sRuuuuuput,,, gLek .. :)




Resepnya Sebagai Berikut :

Bahan :

* 1 Ekor ayam ( goreng sanpai agak kecokatan, lalu suir-suir sesuai selera)
* 1 Butir Kelapa ( beras ambil santannya sebanyak 1 Liter)
* 1/2 kg Kentang ( potong tipis, lalu goreng)
* 1 Batang sereh
* 1 buah tomat
* Daun Bawang secukupnya
* Garam, Gula, Penyedap rasa secukupnya
* Jeruk nipis sebagai pelengkap
* Daun jeruk

Bumbu Yang Dihaluskan :

* 5 siung Bawang Merah
* 4 siung Bawang Putih
* 1/2 Jari kunyit
* 2 butir kemiri

Cara Membuat :

* Tumis bumbu yag sudah dihaluskan, masukkan daun jeruk, batang sereh.. aduk sampai harum setelah itu masukan suiran ayam, tambahkan santan, garam, gula dan penyedap rasa, aduk rata, setelah mendidih, masukkan potongan kentang yang sudah digoreng, tomat yang sudah dipotong, daun bawang, aduk dan cicipi...

SOTO siap untuk disantap, ditambah pelengkp jeruk nipis and emping melinjo...

SELAMAT MENCOBA dan SELAMAT MENIKMATI...


salam
"pawondinar"


Tidak ada komentar:

Posting Komentar